Inilah 9 Keuntungan Memakai Layanan Mobile Banking - Sejarah BOGOR

Post Top Ad

Inilah 9 Keuntungan Memakai Layanan Mobile Banking

Share This

Indonesia merupakan salah satu negara dengan jumlah perusahaan keuangan atau perbankan yang begitu banyak, umumnya mereka juga mengeluarkan produknya masing-masing. Menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat yang nyatanya juga cukup tinggi akan produk yang satu ini. bahkan untuk layanan yang diberikannya semakin kesini juga semakin beragam, diantaranya adalah berbasis teknologi seperti mobile banking. Banyak perbankan yang gencar-gencarnya membuat fitur yang satu ini, termasuk yang sudah cukup lama adalah BRI.



Apa itu mobile banking BRI? Yaitu sebuah layanan perbankan yang sekarang ini aksesnya bisa dilakukan secara lebih mudah lewat perangkat smartphone yang dimiliki. Jadi sebentar-sebentar tak perlu lagi datang ke ATM atau bank langsung untuk melakukan beragam transaksi keuangan. Berbicara mengenai fitur baru yang satu ini, nyatanya ada begitu banyak diantara keunggulan yang dapat Anda rasakan dengan memakainya, yaitu:


  1. Mudah untuk melakukan akses perbankan, baik itu kapanpun maupun dimanapun.
  2. Jangkauan untuk koneksinya juga jadi semakin luas, bahkan berbeda dengan internet banking yang harus berbasis internet, maka layanan yang satu ini tak jarang bisa diakses tanpa koneksi internet.
  3. Fitur yang disematkan terbilang sederhana, sehingga memungkinkan masyarakat untuk lebih mudah di dalam menggunakannya.
  4. Biaya yang umumnya dikenakan untuk transaksi disini juga lebih rendah, dibandingkan dengan transaksi konvensional yang lainnya.
  5. Lebih aman bahkan juga dapat meminimalkan resiko penipuan yang cukup marak terjadi beberapa waktu belakangan ini.
  6. Hemat waktu dan juga biaya, karena Anda tak perlu datang langsung ke ATM untuk melakukan beragam transaksi tersebut.
  7. Efisien juga untuk dilakukan, apalagi [ada dasarnya Anda juga tidak perlu mengantri.
  8. Nasabah nantinya dapat melakukan beragam bentuk transaksi keuangan hanya dalam satu waktu.
  9. Beragam jenis bentuk pembayaran tagihan juga dapat dilakukan lewat fasilitas mobile banking, termasuk diantaranya adalah bayar BPJS kesehatan , bayar tagihan listrik dan sejenisnya.


Jadi tak perlu ragu untuk menggunakan layanan yang satu ini, apalagi bagi nasabah BRI yang memang sudah difasilitasi hal tersebut.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad