Sejarah dan Asal Usul Baranang Siang - Sejarah BOGOR

Post Top Ad

Baranangsiang merupakan satu wilayah keluarahan yang berada di Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat. Kawasan ini menjadi pintu gerbangnya kota Bogor karena di sinilah terminal bus Baranangsiang berada.

Budayawan Kota Bogor, Eman Sulaeman mengatakan bahwa kawasan Baranangsiang ini di masa lalu memiliki nama Baranang Sanghyang.

"Baranang Sanghyang, berarti cemerlang atau kecemerlangan yang diberikan Tuhan kepada orang-orang di kawasan ini"

Baranang Siang pada tempo dulu - Dok IPB


Penyebutan Baranang Sanghyang kemungkinan pertama kali diberikan oleh warga Tionghoa yang datang ke Bogor dengan makna tertentu. Namun dalam perkembangannya, nama Sanghyang kemudian berubah jadi siang, sehingga disebutlah kawasan ini dengan nama Baranang Siang.

Sebutan Baranang Sanghyang atau Parakan Baranang Sanghyang berasal dari dua kata, yaitu Baranang dan Sanghyang. Baranang berarti sesuatu yang sangat terang, sedangkan Sanghyang berarti Tuhan.

Menurut budayawan dari Vihara Mahabrahma, Pulo Geulis, Lenih Gita Isvara, daerah Baranang Sanghyang ditemukan pertama kali oleh orang-orang Tionghoa yang masuk ke Bogor melalui jalur sungai.

"Konon mereka mempercayai bahwa wilayah itu merupakan wilayah yang ditemukan, berkat penerangan Tuhan," ujarnya.

Tak hanya itu saja arti Baranang Sanghyang, nama Baranang Siang yang diambil dari bahasa Sunda ini juga berarti Mekar pada Siang Hari atau seperti bunga. Konon, di tempat in dulu sebelum dibangun terminal banyak ditumbuhi tanaman bunga.

Terminal Baranang Siang mulai dibangun sejakk 1974, dan menjadi pintu masuk - keluar para pelancong maupun warga Bogor yang hendak bepergian ke luar kota. Pada tahun 1990an, terminal ini pernah menyandang predikat terminal terbaik di Indonesia.


berbagai sumber
Toponimi Bogor | Eman Sulaeman

1 komentar:

  1. […] Ade Irma Suryani. Setelah itu, lahan terminal pun dihapuskan seiring mulai difungsikannya terminal Baranang Siang. Bekas terminal ini pun dirubah fungsinya menjadi kawasan perekonomian dengan dibangunnya Taman […]

    Balas Hapus

Post Bottom Ad